23 April 2012

10 pulau tercantik di Yunani (bagian kedua)


Kincir angin di Paroikia, Paros
6. Paros
Paros menawarkan pengalaman traveling terbaik di antara pulau-pulau Cyclades lainnya yang akan membuat anda terpesona dari awal hingga akhir perjalanan. Perjalanan Anda bisa dimulai dari kota pelabuhan Paroikia yang indah atau sambil berjalan-jalan di jalanan berbatu yang gerbangnya dihiasi oleh bunga bugenvil. Di Paroikia anda bisa menjumpai lusinan restoran kecil dan taverna, sedangkan di bagian lain kota itu anda akan menjumpai kota tua yang bernilai sejarah dengan berbagai toko kecil dan kincir angin khas Cyclades.

7. Skiathos 
Pulau berbukit ini berada di bagian utara Laut Aegea yang dihiasi oleh rimbunan pohon pinus dan salah satu pulau terbaik di Eropa. Kota Skiathos memang cukup nyaman tetapi anda akan kehilangan kehangatan khas pelabuhan Yunani seperti pulau-pulau lainnya. Gempa bumi telah meruntuhkan kota aslinya dan saat ini banyak berdiri bangunan modern yang mengubah wajah pulau ini. Banyak wisatawan yang memilih untuk menginap di hotel yang ada di lereng bukit di sepanjang pantai barat pelabuhan.

Pantai Maganari, Ios

8.Ios 
Ios terkenal dengan Pantai Mylopotas yang dianggap sebagai salah satu dari pantai terbaik di Yunani. Pantainya cukup lebar, digunakan sebagai tempat rekreasi olahraga air dan juga perkemahan dengan beragam pilihan hotel, apartemen dan kamar  yang disewakan. Ada juga sejumlah restoran yang bisa anda pilih yang menyediakan masakan Thailand atau Meksiko. Selain itu anda bisa mengunjungi Maganari untuk melarikan diri dari peradaban selama beberapa jam. Maganari memiliki pantai-pantai yang indah dengan air sejernih kristal berwarna biru dan berpasir putih. 

9. Naxos 
Naxos adalah pulau paling besar dan memiliki banyak bukit di antara pulau-pulau Cyclades. Pelabuhannya dilindungi oleh benteng Venesia dan jalanan di sepanjang pelabuhan diramaikan oleh beragam jenis restoran.

Salah satu sudut Pulau Sifnos
10. Sifnos
Tempat yang menjadi tujuan utama wisatawan di Sifnos adalah Platys Gialos, sebuah perkampungan di pinggir pantai yang kecil dan tenang. Sifnos lebih sering dikunjungi wisatawan lokal di banding wisatawan asing.




1 comment:

  1. Bahas oleh2 khas yunani nya dong.. tadi nyasar di sini baca di google ada bahas panci khas yunani tapi dipostingan mana koq saya ga nemu ya :(

    ReplyDelete